Harga emas naik penambang ikut untung

Monday, June 11, 2012

Harga emas yang cenderung meningkat ikut memberi keuntungan kepada para penambang emas di Dusun Lenggong, Desa Jendi, Kecamatan Selogiri, Wonogiri. Di sisi lain, produksi emas dari dusun tersebut justru kian menurun dibanding beberapa tahun lalu.

Sugimin (40), penambang dusun setempat mengatakan, harga emas sebenarnya sangat berfluktuasi. Namun jika dibanding tahun lalu, harga emas sekarang lebih tinggi. "Harga emas naik dari tahun ke tahun. Itu sedikit membantu kami," katanya.



Saat ini, harga emas dari tangan penambang berkisar Rp 400.000 per gram dengan kadar sekitar 85%. "Emas yang didapat kami jual ke pengepul. Selama tiga hari menggiling pakai glundung (mesin penggiling), saya dapat lima gram," katanya.

Meski demikian, biaya produksinya juga cukup tinggi. Dia membeli sebagian tanah dari daerah Kecamatan Tirtomoyo. Sebanyak 300 karung tanah yang diduga mengandung emas dihargai Rp 4 juta. "Saya juga menggali sendiri tanahnya dari bukit (Randu Kuning desa setempat). Satu karung paling-paling cuma dapat 200 miligram emas," ujarnya.

Sarto (46), pengepul emas Desa Jendi mengatakan, harga emas cenderung mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Harga saat ini juga naik dibanding bulan lalu. "Harganya sekarang sekitar Rp 400.000. Bulan lalu di bawah itu," katanya.

Jika dibanding puncak produksi saat tahun 1996 silam, harganya telah berlipat ganda. Tahun 1996, harga emas hanya sekitar Rp 26.000 per gram. Namun, produksi emas saat itu sangat tinggi. Penambang bisa memperoleh 10-20 gram per orang. Sarto sendiri saat itu mampu mengumpulkan 0,1-0,5 kilogram emas per hari.

"Kalau sekarang produksinya turun jauh. Rata-rata hanya 10 gram per hari. Tetapi, penambang agak terbantu dengan naiknya harga emas," katanya.

Emas yang telah dikumpulkan itu kemudian dijual ke pedagang besar atau toko-toko emas di Solo. Harga yang ditawarkan disesuaikan dengan harga emas internasional. "Setiap hari, saya selalu memantau harga emas internasional. Harganya bisa berubah-ubah setiap saat," katanya.

Sumber : suaramerdeka.com

Jika anda ingin berbagi, silahkan share ke teman FACEBOOK anda. Cukup dengan meng-KLIK link di bawah ini! Terimakasih.
Bookmark and Share

Baca juga artikel terkait di bawah ini :
1. Tujuh kiat meraup untuk dari investasi emas
2. Fakta tentang Freeport
3. Menambang emas di tengah kota

0 comments:

Post a Comment